Sabtu, 03 Januari 2009

Don't Afraid for Dreams

"Mimpi adalah kunci untuk kita menaklukkan dunia  
Berlarilah tanpa lelah sampai engkau meraihnya...."

Pasti kalian udah nggak asing lagikan sama kalimat di atas....??!Itu adalah lirik pertama dari lagu "Laskar Pelangi"(Nidji).
Aku yakin setiap orang pasti punya yang namanya mimpi atau cita-cita.Mustahil dan aneh banget kalau seseorang nggak punya mimpi.Buat apa hidup kalau bukan untuk meraih mimpi agar menjadi kenyataan.Tanpa mimpi, hidup seakan tak berarti, karena tak ada asa dan cita yang harus kita raih.Dan hidup akan terasa monoton, karena tak ada bayangan-bayangan impian yang akan menghiasi hari-hari kita.Hanya orang bodohlah yang takut bermimpi, karena dalam mimpi kita akan tamukan keindahan-keindahan yang sebelumnya tak pernah kita dapatkan.Meskipun akan terasa sangat mengecewakan jika mimpi itu gagal kita raih, tapi kitaharus tetap ingat bahwa kegagalan adalah awal dari keberhasilan.So, you must get your dreams....!!

Hidup Penuh Warna

Kalian pasti udah tahu semua kalau pelangi itu banyak banget warnanya.Ada merah, jingga, kuning, dan masih banyak lagi.Dan menurut aku hidup itu seperti pelangi yang penuh warna.Kalian mau tahu nggak Warna-warni Pelangi menurutku??????Ini dia....baca ya....!!
Warna-warni Kehidupan :
  • Merah : Bagiku warna ini adalah sebuah keberanianku untuk menghadapi tantangan                hidup.
  • Jingga : Seperti langit sore yang indah, namun ada setitik kesenduan didalam hati.
  • Hijau   : Kesejukan dan ketenangan nurani aku lukiskan melalui warna hijau hidup.
  • Biru     : Kedamaian abadi akan selalu aku dapatkan dalam hari-hariku, itu yang                menggambarkan warna biru hatiku.
  • Nila     : Ketentraman dan ikatan persaudaraan akan ku lukiskan dengan warna nila.
  • Ungu   : Kesedihan dan kekecewaan akan selalu menghantui hidup, jikawarna ini selalu                membayangi hidupku.
Dan yang nggak kalah penting adalah warna putih, yangmenjadi dasar dari semua warna itu.Karena melambangkan kesucian dan ketulusan hati untuk berbagi.